Monday, 12 February 2018

Kabel Straight Dan Crossover

Assalamualaikum Wr Wb



A.Pendahuluan
Haii... Ketemu dengan saya lagi Agung Ds..Pada blog sebelumnya saya menjelaskan tentang subnetting dasar.Dan kali ini saya akan menjelaska Postingan tentang Kabel Straight dan kabel Crossover

B.Latar belakang 
Agar bisa mengetahui perbedaan dari kabel straight dan kabel cross

C.Maksud Dan Tujuan
  -Memahami perbedaan kabel straight dan kabel cross
  -Mengerti cara membuat kabel cross dan straight
  -Mengerti Fungsi dari kedua kabel

D.Pembahasan

1.Pengertian
  • Kabel Straight adalah kabel yang memiliki cara pemasangan yang sama antara ujung satu dengan ujung yang lain.
  • Kabel Cross adalah kabel yang memiliki susunan berbeda antara ujung satu dengan ujung  yang kedua.

Fungsi kabel Straight dan Kabel Cross

Kabel Straight
  1. Menghubungkan antara ko,puter dengan switch
  2. Menghubungkan komputer dengan LAN pada modem cable/DSL
  3. Menghubungkan router dengan LAN pada modem cable/DSL
  4. Menghubungkan switch ke router
  5. Menghubungkan hub ke router
Kabel Cross
  1. Menghubungkan 2 buah komputer secara langsung
  2. Menghubungkan 2 buah switch
  3. Menghubungkan 2 buah Hub
  4. Menghubungkan switch dengan Hub
  5. Menghubungkan komputer dengan router 

2.Susunan Kabel
  • Kabel Straight dan Kabel Cross




3.Cara Pembuatan/Langkah-Langkah

Alat Dan Bahan
  • RJ-45
  • Kabel UTP
  • LAN Tester/Kabel Tester
  • Tang Krimping
Lngkah-Langkah Pembuatan
  • Siapkan alat-alat sama seperti di atas
  • Kupas kabel dan atur posisi sesuai kabel yang hendak anda buat.Kabel Cross ataupun kabel Straight
  • Atur urutan kabel hingga sesuai
  • Potong sampai rapi dengan menggunakan tang krimping
  • Maukkan kabel ke RJ-45 tadi dengan hati-hati.Dan usahakan kedua ujung kabel sampai kelihatan.Dan jepit RJ-45 dengan menggunakan tang krimping tadi dengan kuat
  • Setelah itu, TES dengan menggunakan Tester LAN Tadi
  • Selesai

E.Hasil Yang Didapat
Mengerti dan bisa memahami macam-macam kabel dan cara membuatnya

F.Kesimpulan
Kabel Straight dan Kabel cross memiliki urutan dan fungsi yang berbeda.Dan mudah dalam membuat kabel jika tahu cara-cara membuatnya

Sekian yang bisa saya sampaikan kurang lebihnya saya mohon maaf

 Wassalamualaikum Wr Wb 
 



Load disqus comments

0 comments